Pages

Labels

Senin, 26 Desember 2011

My New Boarding

Muhtadin Kamet Zahri
Ditemani dengan secangkir kopi dan alunan musik Sheila On 7 & Slank dengan – Ku Tak Bisa-nya, ku tulis tulisan ini untuk mengungkapkan apa yang telah ku jalani hari ini dengan menempati kos ku yang baru.
1 Desember bertepatan dengan hari kamis. Aku sedikit bingun harus dari manakah akan ku tulis kisah ku hari ini. Baiklah mungkin lebih baiknya aku tulis mulai dari aku bangun tidur sampai sekarang ini.
Pagi itu aku terbangun agak sedikit telat, aku bangun jam sudah menunjukan kurang lebih 06:38 Wib. Kenapa aku bilang agak sedikit telat..?? jawabannya karena pagi itu aku masuk kuliah jam 07:00 tepat. Dengan bermodalkan berapa menit tersisa sebelum waktu menunjukan pukul 07:00 Wib, menit-menit tersisa ini ku manfaatkan untuk bersiap-siap berangkat kuliah. Persiapan pertama tentu saja mandi dong, ku mulai dengan mandi dengan tergesah-gesah, lalu ganti pakaian setelah itu ku bergegas untuk menuju kampusku tercinta. Dengan kebiasaan seperti yang ku lakukan seperti hari-hari biasanya “Jalan Kaki”, ku alunkan langkah kedua kakiku sedikit lebih cepat karena ketika aku melihat jam yang ada di handponeku jam telah menunjukan pukul 06:48 Wib, ini jelas menujukkan 12 menit lagi waktu yang kumiliki untuk bisa sampai ke kampus.
Ketika ku tiba di kampus waktu telah menunjukan pukul 07:03 waktu yang seharusnya menunjukan aku telah terlambat selama 3 menit, namun kudapati teman-temanku  belum masuk semuanya karena sebagian masih asyik ngobrol depan kelas, yang pastinya ngobrolin masalah bola kaki. Karena tadi malam baru saja diadakan pertandingan persahabatan antara Timnas Indonesia Versus LA Galaxy yang di perkuat oleh pemain yang sudah sangat terkenal di kanca persepak bolaan dunia “David Beckham” di stadiun kebanggaan seluruh warga Indonesia “Gelora Bung Karno”. Obrolan yang menurut saya sayang juga untuk di lewatkan, maka aku pun mulai nimbrung bersama teman-temanku dalam obrolan itu sembari menunggu dosen datang.
Setelah kira-kira hampir 10 menit berlalu kami hanyut dalam obrolan santai itu, datanglah bapak dosen Drs. Ahmad Arifi dosen Fiqh & Ushul Fiqh kamipun masuk kelas bersama-sama. Pelajar pagi itu dimulai dengan presentasi dari teman-teman saya kelompok yang telah di tunjuk dan di beri tugas untuk menyampaikan presentasinya.
Pukul 08:43 kami keluar dari kelas, kami seharusnya keluar dari kelas itu jam 08:40 namun karena disebabkan dosenya terlalu semangat maka kami keluar agak sedit lebih dari waktu yang di jadwalkan tapi tidak apa-apalah.
Setelah keluar kelas akupun langsung pulang ke kos ust lion, tidak sempat lagi ngobrol-ngobrol sama teman-teman karena menurut jadwal saya bahwa hari ini aku harus pindah kos, dan harus memindahkan barang yang ada di kontrakan jomblangan & di kos ust lion juga. Rencananya habis kuliah saya langsung mau mindahin barang-barang ke kos saya yang baru namun karena terbentur oleh beberapa kendala maka rencana itu baru terlaksana pada sore harinya.
Siang harinya saya menyempatkan diri untuk bermain futsal bareng teman-teman kelas saya lawan kelas KI-B, pertandingan yang menurut saya lumayan asyik.
Sore haripun tiba, rencana yang telah saya sepakati sendiri bahwa sore hari itu saya harus mindahin barang-barang yang ada di tempat mamak di Jomblangan, mulailah saya dan ust lion mencari mobil Pick Up jasa angkutan pindah kos, setelah tidak lama saya mencari ku temuilah Pick Up jasa angkutan di depan kampus setelah nego harga sewa dan di temui harga yang sesuai saya pun mulai berangkat dengan mobil sewaan menuju ke Jomblangan, sesampai di Jomblangan ku dapati mamak, mas pajar, pak nugroho, istrinya pak bardi dll. Dan mulailah aku mengangkat lemari ke dalam mobil di tolong oleh mas pajar kemudian rak buku dan galon aqua. Setelah selesai mengangkat semuanya ke dalam mobil aku pun pamitan dengan yang ada di Jomblangan, saat berpamitan mamak berpesan kepada aku katanya sering-sering main ke jomblangan kataku Insya Allah.
 Setelah berpamitan mobil Pick Up jasa angkutan pun melaju menuju ke kos baruku sesampai di depan lorong menuju ke kos baruku telah menunggu di sana mas Fuad & Ust Lion. Setelah barang-barangku di turunin semua dari Pick Up jasa angkutan ku bayarlah ongkos sewa mobilnya dengan nilai 40.000,- rupiah.
Sesampai di kos baru mulailah ku disibukan dengan acara menyusun barang-barangku, tapi aku tidak heran karena hal ini sudah biasa terjadi kepada siapa saja yang baru pindah dari suatu tempat ke tempat yang baru.
Waktu telah menunjukan jam 23:19 menit. Ku pikir ku sudahi saja tulisanku ini karena aku mulai merasa ngantuk dan besok aku harus bangun pagi karena jadwal kuliahku besok aku masuk pagi jam 07:00 tepat.

Yaa Allah…
Tuntunlah hambaMu ini ke jalan yang benar…
Berikanlah didalam hatinya kesungguh-sungguhan dalam belajar & dalam hal-hal yang Positif…
Emak & Ebakku tercinta…
            Amieeennnnnnnnnnnnnnnnnnnn Yaa Rob……..

                                                                                                          Kost baruku:
                                                                                                          1 Desember 2011
                                                                                                          Jam: 23:25 Wib.

Rabu, 23 November 2011

Anak Kampung, Hauzah & Para Cendikiawan

Sedikit cerita tentang "Hauzah Banguntapan"

  Mungkin semua orang yang baru saja menyelesaikan pendidikan tingkat atas (SLTA) sangat familiar sekali dengan provinsi satu ini. Secara geografis provinsi ini bisa dibilang salah satu provinsi kecil di negeri ini, namun walaupun kecil secara geografis, provinsi ini mempunyai daya tarik tersendiri terutama dalam bidang pendidikannya dibandingkan dengan provinsi-provinsi yang lain. Banyak para pelajar di seluruh belahan nusantara yang melanjutkan studinya ke provinsi satu ini. Semua orang akan merasa senang dan ada kebanggaan tersendiri didalam hatinya apabila dapat melanjutkannya pendidikan di provinsi ini, “Daerah Istimewa Yogyakarta” begitulah biasanya orang sering menyebut provinsi ini. Di provinsi ini jugalah awal cerita yang terjadi dengan seorang anak kampung yang mencoba mengadu nasibnya untuk mencari apa yang telah menjadi kewajibannya “menuntut ilmu”.
  Kisah ini tepatnya terjadi pada tanggal 1 Agustus 2010, seorang anak kampung pergi meninggalkan kampung halaman, kedua orang tua, dan semua orang-orang terdekatnya dikarenakan untuk mencari apa yang telah menjadi kewajibannya. Awalnya terasa sangat berat yang dirasakan dalam hatinya untuk meninggalkan semuanya, namun bermodal dengan keyakinan dan niat yang ada didalam hati jualah semuanya dapat ia dilalui.
    Dari pulau sumatera ke pulau jawa perjalanan yang ia tempuh, kira-kira menghabiskan waktu selama dua hari satu malam dalam perjalanan. Suatu perjalanan sangat lama yang dirasakan olehnya. Ini mungkin disebabkan karena perjalanan pertama kali baginya yang menempuh jarak cukup jauh. Setelah menempuh perjalanan kira-kira selama 44 jam sampailah ia ke kota yang telah menjadi tujuan utamanya, peristiwa itu tepatnya terjadi pada tanggal 3 Agustus 2010 kurang lebih jam 01:30 wib dini hari.
   Di kota baru ini pertama kali yang ia kenal ialah “Hauzah Banguntapan” suatu tempat yang menjadi persinggahan para cendikiawan. Mungkin di tempat inilah dia merasa nyaman, hal ini mungkin disebabkan karana tempat ini yang menjadi tempat pertama kali ia memijakkan kakinya di kota baru ini. Ada satu hal lagi yang menjadi faktor mangapa ia tinggal di Hauzah, hal ini mungkin terjadi karena pengalaman pertama baginya merantau jauh ke daerah orang, sebelumnya anak terakhir (Si Bungsu) dalam keluarganya ini belum pernah merasakan yang namanya merantau jauh ke daerah orang “belum berani jauh dari orang-orang terdekatnya”, walaupun dia pernah merasakan jauh dari orang tua selama kurang lebih enam tahun. Dia  menamakannya bukan merantau, karena selama enam tahun tersebut ia masih bisa pulang dua kali dalam satu tahun, dan walaupun tidak pulang orang tuanya sering mengunjunginya, jaraknya pun masih sangat mudah untuk di jangkau kira-kira hanya dengan jarak tempuh selama satu jam setengah dari ke kampung halamannya. Hal ini sangat kontras sekali dengan yang ia rasakan di kota baru ini, pulang mungkin hanya satu tahun, tidak pernah ada kunjungan dari orang tuanya “hanya kunjungan uang saja melalui ATM” dan jarak tempuhnya juga memakan waktu berjam-jam di perjalanan.
    Hari berganti minggu, minggu berganti bulan, begitupun bulan berganti menjadi tahun. Sudah satu tahun lebih seorang anak kampung itu tinggal atau lebih tepatnya di bilang dengan numpang singgah di tempat berkumpulnya para cendikiawan. Hari-hari yang di lalui olehnya selama ia tinggal di hauzah banyak sekali ilmu-ilmu yang ia dapatkan baik itu dari para cendikiawan yang ada di hauzah maupun dari warga-warga tetangga Hauzah Banguntapan itu sendiri.
     Mungkin hanya inilah yang dapat saya tuliskan “perjalanan seorang anak kampung selama satu tahun lebih tinggal di Hauzah Banguntapan”.

Gema Suara Takbiran

Allahu akbar, Allahu akbar, Allahu akbar, Walillahilhamd…

     Gema itu terdengar terus-menerus, timbal-menimbal dari masjid satu ke musholah lain, namun tetap saja yang lebih jelas kedengarannya dari masjid Sunan Kalijaga, karena musholah lain jauh dari tempat saya, dan hal ini juga di sebababkan karena masjid Sunan Kalijaga adalah salah satu masjid yang ada di jomblangan dan yang lainnya di sebut musholah semua.
     Seiring dengan takbir itu menghanyutkanku teringat akan kampung halamanku nan jauh disana “kampung halamanku” pulau samatera, aku rindu denganmu. Sudah empat kali hari raya aku tidak bisa untuk pulang, dua kali idul fitri dan dua kali idul adha, termasuk malam ini malam idul adha. Tapi tidak apa-apa kendati aku tidak bisa berada diantara kedua orang tua dan saudara-saudaraku tetapi hatiku tetap berada di kampung halamanku. Akan selalu teringat akan masa-masa kecilku dulu ketika mengumandangkan takbir bersama teman-temanku.
     Kurang lebih jam satu dini hari takbir itu terus berkumandang dengan kerasnya karena memakai pengeras suara, terus-menerus dikumandangkan di masjid Sunan Kalijaga namun tetap saja lebih keras suara gema takbiran yang berkumandang di leptop ini, mungkin ini disebabkan karena sudah larut malam, dan yang mengumandangkannya juga sudah mulai kelelahan karena sekarang ini telah menunjukan pukul satu tiga puluh, tadinya ketika masih suara itu masih jelas terdengar ketika dikumandangkan selepas sholat isya sampai kira-kira jam sebelas malam, namun semakin malam gema itu semakin mengecil dikarenakan masyarakat setempat sudah mulai banyak yang tidur. Namun sudah larus seperti ini kenapa mata ini belum juga mau tertidur..?? akankan peristiwa itu terjadi lagi seperti leberan tahun-tahun sebelumnya..?? sholat ied terlambat lagi karena malam takbiran seperti ini mata tidak mau tidur dan damapaknya inilah yang membuat terlabat karena bangun kesiangan.
     Jam telah menunjukan pukul 01:22 wib. Mata ini sudah mulai memberat, yang lainnya sudah pada tidur semua sudah saatnya juga aku tidur, terlebih di luar lagi hujan dan cuaca lagi dingin karana hujan, ini akan memberikan kenyamanan untuk tidur. Tetapi shubuh harus tetap bangun dan sholat ied jangan sampat ketinggalan lagi.
Insya Allah…. Amieeeeeennnnnn….

Allahu akbar, Allahu akbar, Allahu akbar, Walillahilhamd….

Bismika Allahummah ahya wa bismika amutu….